Penyaluran bantuan pangan beras kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Patukrejo Kecamatan Bonorowo Tahun 2024
Penyaluran bantuan pangan beras kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Patukrejo Kecamatan Bonorowo Tahun 2024
Penyaluran bantuan pangan yang dihadiri Bapak Camat Bonorowo di Desa Patukrejo Kecamatan Bonorowo adalah program pemerintah yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari. Bantuan beras merupakan upaya yang dilakukan pemerintah dalam menghadapi musim kemarau panjang yang diakibatkan badai El-Nino. bantuan pangan beras adalah program pemerintah yang menyalurkan beras kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Bantuan berupa beras 10 kilogram diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebanyak 223 orang di Desa Patukrejo Kecaamatan Bonorowo. Program ini sangat penting karena dapat membantu masyarakat yang membutuhkan untuk memenuhi kebutuhan makanan setiap harinya. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa 14 Mei 2024 di Balai Desa Patukrejo Kecamatan Bonorowo. Bantuan beras merupakan upaya yang dilakukan pemerintah dalam menghadapi musim kemarau panjang yang diakibatkan badai El-Nino. Salah satu program penting yang dapat membantu meningkatkan ketahanan pangan adalah program pertanian. Di Desa Patukrejo, program pertanian juga perlu ditingkatkan agar masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pangan sendiri. Pengembangan teknologi pertanian modern dan penyediaan sumber daya yang memadai dapat membantu meningkatkan hasil pertanian dan ketersediaan pangan yang lebih baik. Dengan melakukan berbagai program yang telah disebutkan di atas, diharapkan dapat membantu meningkatkan ketahanan pangan di Desa Patukrejo dan sekaligus membantu mengurangi angka kemiskinan di wilayah tersebut. Semua pihak perlu bergandengan tangan dan berkomitmen untuk menjalankan program-program ini dengan baik agar tercipta masyarakat yang sehat, sejahtera, dan mandiri.